(KD), Pesisir Barat - Dua orang pengunjung Pantai Mandiri, Kecamatan Krui Selatan, Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung terseret ombak dan tenggelam pada hari Jumat, 4 April 2025 atau H+5.
Satu korban bernama Ferdian (17) berhasil ditemukan dalam keadaan selamat, sementara korban bernama masih dalam pencarian Ebil (15) petugas gabungan Pesisir Barat Lampung.
Kedua korban merupakan warga Desa Penantian, Kecamatan Bandingagung, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Selatan Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).
Keduanya hanyut terseret arus pantai Mandiri Pesisir Barat Lampung saat tengah berenang sekitar pukul sekitar pukul 09.30 WIB.
Korban selamat sudah dievakuasi ke RSUD Muhammad Thohir.
Dijelaskan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pesisir Barat, Imam Habibudin.
Satu korban lainnya atas nama Ebil hingga saat ini masih dalam upaya pencarian oleh petugas Pos Wisata Mandiri yang terdiri dari Polri, BPBD, dan Dinas Kesehatan (Dinkes), dibantu masyarakat setempat.
"Upaya pencarian sudah berlangsung selama dua jam, namun korban masih belum berhasil ditemukan. Pencarian akan dilanjutkan kembali," kata Imam.
Pihak keluarga korban disebut sudah diberitahukan dan sedang dalam perjalanan menuju lokasi. Imam menegaskan, pihaknya meminta agar pengunjung mematuhi imbauan petugas agar tidak mandi secara sembarangan dan berhati-hati.
"Apalagi umumnya pengunjung pantai adalah masyarakat dari luar daerah yang belum atau tidak memahami bagaimana bahaya yang bisa mengancam ketika terseret arus yang begitu kuat, meski terlihat biasa saja," katanya.(**)